SELAMAT HARI RAYA IDUL FITRI 1435 H

on Kamis, 31 Juli 2014

Assalamu'alaikum wr wb.

Segenap Dewan Kemakmuran Masjid Bahrul Iman SMPN 21 Bekasi, mengucapkan "SELAMAT HARI RAYA IDUL FITRI 1435 H, Mohon maaf lahir dan batin. Semoga Allah menerima ibadah puasa kita sebulan penuh dan memberikan keberkahan kepada kita semua di bulan-bulan berikutnya.


Dengan terdengarnya suara bedug dan takbir yang berkumandang di seluruh pelosok bumi ini maka berakhirlah rangkaian bulan ramadhan, bulan penuh berkah dan ampunan. Rasa sedih gembira bercampur menjadi satu. Sedih karena kita harus berpisah dengan ramadhan yang kita tidak tau apakah kita masih bisa bertemu ramadhan tahun depan, semoga saja Allah berikan umur panjang dan keberkahan untuk kita semua. 


 Perasaan gembira itu pula yang meliputi hampir semua muslim di seluruh pelosok negeri menyambut hari kemenangan dalam menahan hawa nafsu selama sebulan penuh.


Selama bulan ramadhan 1435 H, DKM Bahrul Iman telah menyelenggarakan berbagai macam kegiatan antara lain, Sholat tarawih berjamaah dengan mengundang para Ustadz dari berbagai wilayah untuk menambah wawasan jamaah. Selain itu setelah sholat tarawih di lanjutkan dengan tadarus I'tikaf menjelang akhir ramadhan.


Tidak ketinggalan juga santunan yatim yang biasanya di selenggarakan setiap 3 bulan sekali, namun di bulan ramadhan ini kita menyelenggarakannya seminggu sekali. Di mulai minggu pertama oleh warga RT 06 RW 035 dengan membagikan 30 santunan, Minggu ke-2 oleh Warga RT 09 RW 035 dan RT 01 RW 036 membagikan 30 santunan, dan pada minggu ke tiga di selenggarakan oleh warga RT 05 RW 035 dan gabungan semua RT dengan memberikan 70 santunan yang terdiri dari 50 santunan yatim piatu dan 20 santunan untuk kaum dhuafa. Alhamdulillah semua berjalan dengan lancar sebagaimana rencana awal.


Selain itu pada ramadhan tahun ini kita mulai kegiatan baru yaitu dengan pembuatan jadwal pemberi makanan atau minuman untuk buka puasa bersama di masjid oleh masyarakat sekitar masjid Bahrul Iman. Alhamdulillah semua warga yang mendaptkan jadwal menyambut dengan penuh antusias. Semoga ramdhan-ramadhan tahun berikutnya makin banyak yang memberi makan takjil di masjid dan tentu makin banyak pula yang berbuka puasa di masjid agar dapat melaksanakan sholat magrib secara berjamaah.


Perlu kami sampaikan juga menjelang akhir ramadhan kita juga mengumpulkan dana untuk di sumbangkan kepada saudara muslim kita di Palestina yang sampai hari ini ketika tulisan ini di muat masih banyak jatuh korban hingga ribuan akibat serangan Israel. Mari kita do'akan agar perang Palestina-Israel cepat usai. Kita sangat prihatin banyaknya jatuh korban terutama wanita, anak-anak dan manula.

Kami selaku pengurus DKM mengucapkan banyak terima kasih atas segala partisipasi dari para jamaah dan segenap pengurus serta pihak lain yang tidak dapat kami sebutkan satu persatu. Kami mohon maaf jika dalam penyelenggaraan menyambut ramadhan 1435 H masih banyak kekurangan di sana-sini. Mari kita pertahankan apa yang sudah baik dan kita perbaiki yang kurang baik. Keberhasilan kita adalah keberhasilan bersama, jika ada kegagalan barangkali kami para pengurus yang kurang berkoordinasi, sekali lagi kami hanya manusia biasa yang tidak luput dari salah dan khilaf.

Wassalamu'alaikum wr wb.